Sepenggal Kisah 2015

Weiitss..
Sekarang udah tanggal 31 Desember loh ternyataa..
Yang masih tidur buruan bangun deh dari mimpinyaa,
Siap2 besok tahun sudah berganti.

Banyak sekali hal yang ingin dibagikan, tapi hari ini baru sadar, flasdisk satu2nya yang paling dijaga ilang gitu aja,
(T_T)
Sedih kan yaa.
Padahal di situ banyak sekali file2 berharga,
banyak juga foto2 liburanyaa..

Tapi yaudah deh ya, rejeki kan ga kemana, kalau masih rejeki nanti ketemu lagi, atau kalau nggak segera dapat ganti. Huhuuu

Sepanjang 2015 terdaftar sebagai salah satu karyawan di Perusahaan Food & Beverage di Pekanbaru, jadi otomatis banyak waktu yang dihabiskan dengan bekerja.
Untungnya masih bisa cuti pulang kampung ketemu keluarga. Beberapa kali pulang karena ada teman yang nikahan, jadi sekalian ada moment untuk kumpul sama keluarga. Memang tak terlalu banyak waktu dihabiskan di rumah, Syukurlah walau jauh dari orang tua dan keluarga komunikasi tetap terjaga, setiap hari rutin bertukar kabar lewat telpon atau chatting singkat dengan Bapak dan Mamak.

Syukur tak terhingga kepada Allah karena sampai hari ini masih diberikan banyak Nikmat yang tiada habisnya.
Keluarga sehat dan bahagia. Keponakan paling kecil udah pada bisa jalan.
Bisa hadir dimoment2 bahagia teman2 terdekat,
Bisa berbagi rejeki dengan Orang Tua.
Yang paling penting dan paling disyukuri, melihat orang tua sehat dan tidak kekurangan.
Bisa menyisikhan sebagian tabungan buat liburan, pertama kalinya ke luar negri.Dan sampai sekarang masih berdua dengan dia, yang selalu mengisi hari2 selama 2 tahun ini.

Memang tak semua harapan di tahun 2015 jadi kenyataan, tapi Allah tak pernah membiarkanku kekurangan.
bersyukur sekali karena sebagian harapan dapat diwujudkan. Mudah2an tetap terus bisa menghadirkan kebahagiaan untuk keluarga.

Udah mulai nyicil nulis mimpi2 dan resolusi di tahun depan, biar makin semangat kerja dan fokus ke tujuan. Pokoknya harus lebih optimis, segalanya harus lebih baik. Tabungan aja sih yang belum nambah. hihii
Rejeki kan akan semakin berkah jika dibagi, banyak2in ya sedekahnya. *selfnote

Terima Kasih 2015, untuk semua pengalaman, suka cita dan drama yang tercipta. Aku siap menghadapi 2016 dengan lebih optimis, semoga segalanya lebih baik. Harapan terbesar sih semoga dapat kerjaan impian, bisa liburan bareng keluarga, dan enteng jodoh, biar bisa nikaah. 
Amin kan ajaa la yaa..

Now, i just wanna say
Welcome 2016

Semoga Banyak Kejutan Membahagiakan
:* :*

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Surat Untuk Ibu, Calon Mertuaku (Suatu hari nanti)

Suka sekali baca blog iniii - zoya.co.id
Assalamualaikum Ibu,
Sebelumnya aku minta maaf karena meminta waktu Ibu sejenak untuk mendengarkanku. aku minta maaf jika perkataan yang akan Ibu dengar terasa begitu kaku , janggal bahkan mungkin menyinggung hati Ibu.
 aku minta maaf jika apa yang dinda yakini benar , masih terasa salah bagi Ibu. Ijinkan  aku mencoba menjadi anak gadis terbaik untuk anak kesayangan ibu. Biarkan  aku menarik nafas sejenak , seraya mengumpulkan keberanian.

Ibu , sudah hampir sewindu  aku mengenal anak ibu. Berusaha memahami perbedaan di antara kami dan menjembatani apa yang tidak bisa di persamakan. Selama sewindu itu pulalah , aku mencoba untuk mengenal Ibu. Berusaha mencari celah yang bisa  aku temukan untuk mendapatkan hati ibu. Tapi  aku belum berhasil.
Ibu masih meninggikan dinding tak kasat mata antara kita. aku tau ini tidak akan mudah. Anak kesayangan ibu telah memilih aku dan mungkin ibu belum paham alasannya.
 aku bukan musuh Ibu. aku tidak hadir untuk menggantikan posisi ibu di hati anak kesayangan ibu. aku tidak akan pernah mampu, Bu. akutidak masuk ke dalam hidupnya untuk merebutnya dari kehidupan ibu. aku hadir untuk belajar pada Ibu.
Setidaknya aku ingin mengerti bagaimana Ibu bisa mendidik dia hingga jadi laki-laki kesayangan semua orang. Suatu saat dinda ingin ada di posisi Ibu , memiliki anak laki-laki kesayangan yang begitu dicintai semua orang.

Ibu, lancang rasanya jika aku secara terus terang berkata bahwa anak ibu adalah laki-laki pilihan aku tapi itu benar adanya. Berjuta kali kami memutuskan berpisah , tapi aku menjamin bahwa anak kesayangan ibu adalah rumah bagi aku.
 aku bisa menjamin , bahwa sesusah apapun masalah yang akan kami hadapi nanti , aku tidak akan pergi. Dia tidak akan menghadapi kerasnya dunia sendirian. aku akan hadir disana , membagi beban dan kesan agar dia sadar bahwa dia tidak sendirian.
Ibu hanya perlu menerima. Karena kami berkomitmen penuh pada hubungan ini. Tidak perlu takut bu. Kami sudah dewasa. Kami tau mana yang baik dan buruk.  Sebelum surat ini dinda tutup , ijinkan aku memohon doa restu dari ibu. Ijinkan aku memohon doa agar selalu diberi kesabaran dan senyum yang tidak pernah hilang seperti yang ibu tunjukkan pada aku. Ijinkan dinda belajar dari ibu , untuk anak laki-laki kesayangan ibu.
Terima kasih atas kesempatan dari ibu untuk mengenal aku. Terima kasih karena sudah membukakan pintu restu dari ibu untuk kami berdua.
Dari anak gadis yang sebentar lagi akan disandingkan dengan anak laki-laki kesayangan ibu. 
--

Izin Repost Mba
Hatur Nuhun
;)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Pisang Goreng Kipas Kuantan - II

Pisang Goreng Kebahagiaan
  Kadang suka mikir kenapa ya kalau lagi pms mood gampang banget ya berubahnya,
cuma karena pasangan atau teman salah ngomong,
bisa jadi bad mood seharian.
Sampai sekarang mungkin masalah ini belum terpecahkan.
Entahlah.

Bukan cuma tentang mood yang gampang berubah, tapi makan jadi semakin berselera dan semakin banyak maunya, mungkin sebagian besar perempuan mengalaminya. Atau cuma aku aja ya??
:'(
Semacam ngidam yang dialami Ibu2 hamil,
percayalah perempuan2 pms juga mengalaminya.
Ada beberapa jenis makanan yang sangat ingin dimakan pada saat mas pms itu,
dan kalau gak kesampaian, sukses sekali merusak mood seharian.

Nah, sebagai seorang perempuan tulen.
aku tentu mengalami masa2 terberat seperti itu,
setiap bulan.

...

Aku sangat suka makan pisang, terutama pisang goreng. apapun pisangnya.
Mungkin karena sejak bayi sudah diberi makan pisang ya,
anggap aja gitu.


Pertama kalinya tau Pisang Goreng Kipas Kuantan ini dari Abang Sepupu, Dia suka sekali beli pisang ini, sampai sekarang saat sudah merantau jauh dari Pekanbaru, Dia masih sering minta kirimkan pisang kipas setengah matang.

Sejak saat itu hampir setiap ada kesempatan, aku selalu pergi ke sana, jajan pisang ke Jl. Kuantan.
Jauh sih emang,
Apalagi kalo rumah kamu di Panam,
Kebayang kan jauhnya pergi ke ujung Jl. Kuantan cuma buat makan pisang goreng??
Hahahaha

Tapi yaudahlah ya,
Kalau emang suka, jarak jauh tak akan menjadi halangan untuk tetap sampai ke sana.
Mungkin Kk yang jual juga udah hafal sama aku, atau emang dia orangnya baik,
jadi setiap kali beli,
Selalu dilebihin pisangnya..
Ahh bahagianyaaa.

.....

RASA
Kalau ditanya enak atau enggak, ya itu sih relatif ya.
Selera orang beda2.
Banyak sih pisang goreng yang lainnya,
Tapi menurut aku ini pisang goreng terenak yang pernah aku makan di Pekanbaru.
Karena pisang goreng ini dari pisang raja, beda dari pisang goreng lainnya yang banyak dijual orang.
Dan pisangnya kering, crispy, gak berminyak. Rasanya manis, pokoknya aku sukaaaa.


JAM OPERASIONAL
Pisang Kipas Kuantan mulai buka sekitar jam 13.00 - 18.00 Sore (sampai pisangnya habis)
Dan kalau mau beli, harus sabar,
karena kadang antriannya panjang.

*Oya, kalau mau mampir, sebaiknya telpon dulu aja, sekedar memastikan pisangnya masih ada.
dari pada nanti udah jauh2 kesana, tau nya pisangnya udah abis.
Kan rugi dua kali.
:p

Antriannya kadang gak nyantai, padahal cuma mau beli pisang goreng doang
HARGA
Pisang Kipas Kuantan tersedia dalam berbagai ukuran.
Small, Medium & Large.
*yaelah gaya banget
Harganya mulai dari 2000-5000 Rupiah / Pcs

Di sini juga ada makanan lain, selain pisang goreng, ada tahu, tempe, pastel, risoles, dan mie rebus medan.
Ada juga oleh2 khas Pekanbaru yang dijual di sana, dan tentunya pisang kipas ini juga bisa dijadikan oleh-oleh buat yang sedang bepergian.
Ada Pisang goreng kipas setengah matang.
Kalau mau dikotakin jadi oleh2,
Minimal pembeliannya 30 Pcs

Nah kalau ini Pisang Goreng Kipas Large - Besar kan??? Harganya Rp. 5000,- / Pcs
Selain Pisang Goreng Kipas, Tahunya juga enak bangett.. Suerrr!!!
Nah yang ini Pisang Kipas ukuran small, harganya Rp. 2000/Pcs


Aku mah kalau moodnya lagi berantakan dan gak selera makan,
Diajak makan pisang kipas aja pasti langsung bahagia seharian.
Pokoknya dalam seminggu harus tetap ada mampir jajan pisang,
Atau kalau memang memungkinkan, tiap hari pasti dibelain mampir ke sana.
:)

Oooo I really like Pisang Goreng Kipas Kuantan.
Kalau orang asli Pekanbaru pasti tauu banget niih sama pisang kipas yang 1 inii..
Soalnya pisang kipas ini lumayan populer seantero Pekanbaru.
Huhuuu

Kalau sekarang ada yang mau ngajak aku makan pisang,
Pastinya aku maau,
Tapi cuma pisang goreng kipas kuantan,
gak mau yang lain.
:)
..

Percayalah, banyak sekali hal-hal kecil di sekeliling kita yang membahgiakan,
Jadi gak perlu memaksakan diri melakukan hal2 besar untuk bisa bahagia, apalagi kalau sampai harus merusak kebahagiaan orang lain. #amitamit

Seperti pisang goreng kipas ini,
Ayoo cobain,
buktikan sendiri gimana rasa pisangnya.

Sekian,
Dan perkenalkan.
#RikaDutaPisangGorengKipasKuantan
Bhahahaha

__________________________________________________________________________________

PISANG GORENG KIPAS KUANTAN - II
Alamat : Jl. Kuantan Raya Ruko No. 6F
Pekanbaru
Telpon (Susi Hartini)

0812 752 9503
0811 766 620

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Tentang (sedikit) Kebahagiaan



Pekanbaru hari ini sudah tak sama lagi.
Sejak 3 bulan belakangan ini, sudah tak pernah tampak lagi sinar matahari dan langit biru di langit Pekanbaru.
Semuanya berubah,
karena keserakahan dan kemurkaan Allah.
Ya aanggap saja begitu,
Karena tak ada satupun kejadian di dunia ini tanpa seizin Allah.

Pekanbaru kini persis seperti Forks di film Twil*ght
Kalau seandainya bangsa Vamipr itu memang benar ada
Mereka mungkin sangat bahagia karena tak perlu jauh2 ke Forks,
di Pekanbaru pun mereka bisa tetep hidup.
tak adaa sinar matahari dan kabut asap terjadi setiap hari.
#halah #inikenapacobanyeritainvampir

Sebenarnyaa aku sudah sangat gerah, dan lelah.
Setiap hari postingan di sosial media hanya seputar kabut asap.
Mungkin banyak sekali yang udah bosan membacanya, mana postingan captionnya panjang kaya curhatan cabe2an yang lagi pataah hati.
Tapi yaudah lah ya,
kalo gak suka ya jangan di baca.

Jadi taadi sore aku sempat liat postingan salah satu teman,

Masih sempat berbagi sebungkus indomie, disela istirahat mengemban tugas berat memadamkan api :'(

Sungguh sangat terharu liat foto itu,
aku pun tau temanku posting foto itu sedang rindu karena kebetulaan Alm. Ayahnya juga seorang anggota TNI.

Langsung terbayang bagaimana sulitnya mereka berjuang di sana memadamkan api yang luasnya ratusan bahkan ribuan hektar.
mereka harus rela masuk ke dalam tanah sedalam 6 meter untuk bisa memadamkan api.
Segitu sulitnya,
dan mereka melakukannya dengan sukarela, demi tugas negara.
Dengan istirahat yang sangat sedikit dan makanan seadanya selama di sana.
 ________________________________________________________________________________

Niaat hati Cuma mengapresiasi kerja TNI dan Para Relawan. Aku posting foto itu ke Instagram.
tak lupa aku tandai mereka yang punya followers banyak,
biar mereka bisa baca dan melihatnya.

Abaikan Komen Jimmy di bawah :p. Fokus ke komen Ibu Ani







*Speechless Gak nyangka yang respon sampai sebanyak itu.
Semacam Reward tertinggi selama jadi pengguna sosial media (:

 
Yang komen dan do'ain juga gak kalah banyak.
Sekarang jadi ngerti kenpa artis atau slebgram jarang balesin komen, notifnya banyak.
Jadi gak tebeca semua dan ada saja yang terlewatkan


Tak lama setelah postingan itu, aku lihat banyak sekali notif yang masuk,
Awalnya aku tak mengetahuinya karena banyak sekali notif foto itu,
Tapi setelah ada komen dari temanku, baru aku lihat di atasnya ada komen Ibu Ani.

Kontan saja aku agak2 salah tingah tak menentu. Ada komen dari Ibu Negara, Istri Mantan Orang No. 1 di Negeri ini,
Ibu Ani Yudhoyono,
Ternyta Ibu Ani sempat membaca dan memberi respon dipostingan itu.

Luar biasa ya,
Cuma hal sederhana,
tapi aku bahagia.
Setidaknya tulisan itu telah dibaca dan direspon oleh Beliau.
Boleh dibilaang itu reward tertinggi setelaah aktif menjadi pengguna sosial media selemaa ini.
*Noraak ya??
biarin ah gak papa,
sesekali kan gak tiap hari :p

Buat aku kebahagiaan kecil seperti itu sudah sangat berarti dan tak terlupakan,
karena setiap orang punya tingkat kebahagiannya masing2.
Jadi sebaiknya kurang2i sifat nyinyirin kebahagiaan orang,
karena sangat tidak baik untuk kesehatan pikiran.
Dan Poin terpenting dari postingan itu,
Jangan pernah berhenti menyebar kebaaikan,
Tunjukkan bentuk kepedulian kita, walau cuma dengan postingan sederhana.
Jadi gak cuma posting hal-hal tentang diri sendiri aja.
Kalau bukan kita, siapa lagi??
Karena cuma kita yang memahami bagaimana rasanya jadi korban kabut asap selama bebrapa bulan ini.

Biar dunia tahu Paara Relawan & TNI berjuang keras mematikan api kebakaran lahan.
semakin banyak kita posting, semakin banyak orang yang taahu, semakin banyak juga yang turut membantu dan mendo’akan.Semoga setelah ini, kabut asap benar2 hilang yaa..
Yuk kita aminkan sama-sama.

Oya terima kasih ibu Ani, telah memberi sedikit kebahagiaan untuk kami para korban kabut asap.
Keep Inspiring Ibu.
Salam Hormat.


 (Special Thank's for Ibu Mantan Istri Orang Nomor 1 Negeri ini - Ibu Ani Yudhoyono)



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Terabaikan

Sebenarnya banyak sekali hal2 yang ingin di bagi di blog ini,

Utang blognya udah banyak,
Tapi emang belum ada waktu untuk menulis panjang lebar.
😓😓

2 bulan belakangan ini banyak sekali cerita yang ingin dibagi dan diabadikan.
Akan dicicil satu-satu ceritanya,
Karena kalo punya hutang tulisan emang sebaiknya cepat dilunasi,
Biar gak kepikiran setiap hari.
Dan sebelum semua idenya menguap lalu pergi.
Baiklah.
Selamat ngeblog lagiii ~~

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Belum Sempat Ngeblog

Hari ini udah tanggal 30 September ternyta,
Dan bulan ini hampir berakhir,
Banyak sekali hal-hal yang terjadi di bulan ini,
Tapi sampai hari ini belum punya waktu untuk berbagi.
Entar lah kayaknya emang harus meluangkan waktu buat nulis lagi.
Semoga besok udah punya waktu.

Emmm,
Selamat menantikan Bulan Oktober.
Semoga banyak kebahagiaan dan keceriaan untuk kita setelah september yang penuh dengan kabut asap ini.
O:)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Untukmu yang suatu hari nanti akan menjadi "Suami"ku .. (Busy 8)

*Sebelum memutuskan menikah,
sebaiknya direnungkan dulu hal-hal di bawah ini dengan Calon Suami.


Jangan jadikan aku istrimu, jika nanti dengan alasan bosan kamu berpaling pada perempuan lain. Kamu harus tahu meski bosan mendengar suara dengkurmu, melihatmu begitu pulas, wajah laki-laki lain yang terlihat begitu sempurna pun tak mengalihkan pandanganku dari wajah lelahmu setelah bekerja seharian.
 
Jangan jadikan aku istrimu, jika nanti kamu enggan hanya untuk mengganti popok anakmu ketika dia terbangun tengah malam. Sedang selama sembilan bulan aku harus selalu membawanya di perutku, membuat badanku pegal dan tak lagi bisa tidur sesukaku.

Jangan jadikan aku istrimu, jika nanti kita tidak bisa berbagi baik suka dan sedih dan kamu lebih memilih teman perempuanmu untuk bercerita. Kamu harus tahu meski begitu banyak teman yang siap menampung curahan hatiku, padamu aku hanya ingin berbagi. Dan aku bukan hanya teman yang tidak bisa diajak bercerita sebagai seorang sahabat.

Jangan jadikan aku istrimu, jika nanti dengan alasan sudah tidak ada kecocokan kamu memutuskan menyatakan cerai padaku. Kamu tahu betul, kita memang berbeda dan bukan persamaan yang menyatukan kita tapi komitmen bersama.

Jangan jadikan aku istrimu, jika nanti kamu memilih tamparan dan pukulan untuk memperingatkan kesalahanku. Sedang aku tidak tuli dan masih bisa mendengar kata-katamu yang lembut tapi berwibawa.

Jangan pilih aku sebagai istrimu, jika nanti setelah seharian bekerja kamu tidak segera pulang dan memilih bertemu teman-temanmu. Sedang seharian aku sudah begitu lelah dengan cucian dan setrikaan yang menumpuk dan aku tidak sempat bahkan untuk menyisir rambutku. Anak dan rumah bukan hanya kewajibanku, karena kamu menikahiku bukan untuk jadi pembantu tapi pendamping hidupmu. Dan jika boleh memilih, aku akan memilih mencari uang dan kamu di rumah saja sehingga kamu akan tahu bagaimana rasanya.

Jangan pilih aku sebagai istrimu, jika nanti kamu lebih sering di kantor dan berkutat dengan pekerjaanmu bahkan di hari minggu daripada meluangkan waktu bersama keluarga. Aku memilihmu bukan karena aku tahu aku akan hidup nyaman dengan segala fasilitas yang bisa kamu persembahkan untukku. Harta tidak pernah lebih penting dari kebersamaan kita membangun keluarga karena kita tidak hidup untuk hari ini saja.

Jangan pilih aku jadi istrimu, jika nanti kamu malu membawaku ke pesta pernikahan teman-temanmu dan memperkenalkanku sebagai istrimu. Meski aku bangga karena kamu memilihku tapi takkan kubiarkan kata-katamu menyakitiku. Bagiku pasangan bukan sebuah trofi apalagi pajangan, bukan hanya seseorang yang sedap dipandang mata. Tapi menyejukkan batin ketika dunia tak lagi ramah menyapa. Rupa adalah anugerah yang akan pudar terkikis waktu, dan pada saat itu kamu akan tahu kalau pikiran dangkal telah menjerumuskanmu.

Jangan pilih aku jadi istrimu, jika nanti kamu berpikir akan mencari pengganti ketika tubuhku tak selangsing sekarang. Kamu tentunya tahu kalau kamu juga ikut andil besar dengan melarnya tubuhku. Karena aku tidak lagi punya waktu untuk diriku, sedang kamu selalu menyempatkan diri ketika teman-temanmu mengajakmu berpetualang.

Jangan buru-buru menjadikanku istrimu, jika saat ini kamu masih belum bisa menerima kekurangan dan kelebihanku. Sedang seiring waktu, kekurangan bukan semakin tipis tapi tambah nyata di hadapanmu dan kelebihanku mungkin akan mengikis kepercayaan dirimu. Kamu harus tahu perut buncitmu tak sedikitpun mengurangi rasa cintaku, dan prestasimu membuatku bangga bukan justru terluka.

Jangan buru-buru menjadikanku istrimu, jika saat ini kamu masih ingin bersenang-senang dengan teman-temanmu dan beranggapan aku akan melarangmu bertemu mereka setelah kita menikah. Kamu harus tahu akupun masih ingin menghabiskan waktu bersama teman-temanku, untuk sekedar ngobrol atau creambath di salon. Dan tak ingin apa yang disebut “kewajiban” membuatku terisolasi dari pergaulan, ketika aku semakin disibukkan dengan urusan rumah tangga. Menikah bukan untuk menghapus identitas kita sebagai individu, tapi kita tahu kita harus selalu menghormati hak masing-masing tanpa melupakan kewajiban.

Jangan buru-buru menikahiku, jika saat ini kamu sungkan pada orang tuaku dan merasa tidak nyaman karena waktu semakin menunjukkan kekuasaannya. Bagiku hidup lebih dari angka yang kita sebut umur, aku tidak ingin menikah hanya karena kewajiban atau untuk menyenangkan keluargaku. Menikah denganmu adalah salah satu keputusan terbesar di hidupku yang tidak ingin kusesali hanya karena terburu-buru.

Jangan buru-buru menikahiku, jika sampai saat ini kamu masih berpikir mencuci adalah pekerjaan perempuan. Aku tak akan keberatan membetulkan genting rumah, dan berubah menjadi satpam untuk melindungi anak-anak dan hartamu ketika kamu keluar kota.

Hapus aku dari daftar calon istrimu, jika saat ini kamu berpikir mempunyai lebih dari satu istri tidak menyalahi ajaran agama. Agama memang tidak melarangnya, tapi aku melarangmu menikahiku jika ternyata kamu hanya mengikuti egomu sebagai laki-laki yang tak bisa hidup dengan satu perempuan saja.

Hapus aku dari daftar calon istrimu, jika saat ini masih ada perempuan yang menarik hatimu dan rasa penasaran membuatmu enggan mengenalkanku pada teman-temanmu. Kamu harus tahu meski cintamu sudah kuperjuangkan, aku tidak akan ragu untuk meninggalkanmu.

Hapus aku dari daftar calon istrimu, jika saat ini kamu berpikir menikahiku akan menyempurnakan separuh akidahmu sedang kamu enggan menimba ilmu untuk itu. Ilmuku tak banyak untuk itu dan aku ingin kamu jadi imamku, seorang pemimpin yang tahu kemana membawa pengikutnya.

Jangan jadikan aku sebagai istrimu, jika kamu berpikir bisa menduakan cinta. Kamu mungkin tak tahu seberapa besar aku mengagungkan sebuah cinta, tapi aku juga tidak akan menyakiti diriku sendiri jika cinta yang kupilih ternyata mengkhianatiku.

Jangan jadikan aku sebagai istrimu, jika kamu berpikir aku mencari kesempurnaan. Aku bukan gadis naif yang menunggu sang pangeran datang dan membawaku ke istana. Mimpi seperti itu terlalu menyesatkan, karena sempurna tidak akan pernah ada dalam kamus manusia dan aku bukan lagi seorang gadis yang mudah terpesona.

Jangan pernah berpikir menjadikanku sebagai istrimu, jika kamu belum tahu satu saja alasan kenapa aku harus menerimamu sebagai suamiku.

__________________________________________________________________________________
 
Copyright By : Joko Hariyanto
https://jokohariyanto.wordpress.com/2015/09/03/buat-renungan-kita-terlebih-sebagai-seorang-suami-atau-cowok-yang-akan-meminang-pacarnya-jleb-banget/

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Alasan Untuk Bersama - Falla Adinda Ibunya Kak Kiko

Pada suatu jaga IGD yang lumayan tenang, seorang teman sejawat menghampiri saya yang sedang duduk menopangkan satu kaki ke tempat duduk satunya. Teman saya menarik bangku plastik bakso, matanya seperti ingin bertanya. Ku benarkan posisi dudukku, seakan mengerti ada hal lumayan rumit yang ingin ia sampaikan..

"Gua udah butuh istri." Ujarnya.
"Lah? Kenapa?" tanyaku tak kalah herannya
"Ya udah pengen diurusin aja. Udah bosen tinggal sendiri, udah bosen bikin makan sendiri. Udah pengen ada yang nemenin aja."
"Yee.. kalau alasannya cuma itu, hire nanny aja. Elah." Jawabku sewot.


...


Alasan untuk bersama.
Mungkin untuk beberapa orang, mengucapkan janji sakral depan Tuhan itu sesimpel dilandasi oleh rasa ingin tak mau lagi sendirian meratapi hidup. Beberapa lainnya mungkin beralasan macam-macam, ada yang karena dituntut keluarga ada juga yang memilih karena memang sudah tak ingin lagi mencari.

Untuk saya, pernikahan itu setinggi-tingginya keputusan manusia. Ada seseorang yang kita putuskan untuk berbagi dosa, bertanggung jawab di akhirat kelak. Jadi orangnya ya ga boleh sembarangan. Menikah bukan hanya perkara ada yang menemani, bukan hanya tentang ada yang ngurusin atau ngelipatkan baju. Menikah adalah tentang hidup bersama, bagaimana 2 orang yang sebelumnya tak ada hubungan darah menjadi muhrim yang dipersatukan atas nama Tuhan.

Pernikahan yang hanya dilandaskan oleh "sudah tidak ingin sendiri" adalah pelecehan kesakralan arti janji depan Tuhan.

Lalu kapan waktu yang tepat untuk menikah?
untuk saya..

menikahlah dengan orang yang diawali oleh rasa jatuh cinta.

Menikah itu hal mudah, bisa dibuat murah malah. Tapi menikah hanya karena ingin atau hanya karena dituntut keluarga lantas mencari siapa saja yang ada? Setidaknya, itu bukan jalan saya.

Pondasi awal pernikahan itu rasa saling cinta, bukan sekedar materi berlimpah. Karena hanya cinta yang bisa membuat manusia bertahan ketika hidup sedang  berat-beratnya. Cinta membuat sepasang manusia tetap tertawa ketika cobaan sedang ramai menghinggapi. Cinta pula yang membuat seks terasa lebih nikmat karena kecup jidat dan tidur berpelukan di akhir senggama.

Ah, pernikahan itu bukan jalan pintas, teman.
Bukan juga sesuatu yang harus dilakukan secepat-cepatnya.
Pernikahan itu proses, akhir dari awal yang baru.
Pernikahan juga bukan tujuan hidup, bukan pula check list kesuksesan.


Bayangkan bila kita menikah tanpa diawali jatuh cinta, apa ga takut di tengah pernikahan mendadak merasakan kupu-kupu dalam perut dan senyum yang melengkung karena orang lain?

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

pria !

REPOST . . ((:
dari Blog Teh @falla_adinda
postingan Kamis, 20 Desember 2010

Tentang Pria,
yang mungkin suatu hari jadi Priaku.


1. Sebenarnya pria tak mencari wanita yang cantik, yang dicari adalah wanita yang enak dilihat dan mempesona. (Untuk itu, ia selalu meminta Anda berdandan. Bukan karena ia mata keranjang, tetapi mereka ingin Anda terlihat mempesona)

2. Pria sangat benci dikhianati. (Walau mereka egois, keras, dan sok kuat, tetapi mereka adalah makhluk yang rapuh)

3. Detik ini ia menyukai Anda, beberapa detik kemudian, ia lupa dan malah asyik bersama teman-temannya. (Hal ini wajar, tetapi bukan berarti Anda tak pernah ada di hatinya)

4. Jika ia mengatakan “Ya, memang aku nggak ngerti kamu,” itu artinya pemikiran dia dan Anda berbeda. (Bukan berarti tak bisa bersatu, tetapi coba untuk saling memahami satu sama lain)

5. Dalam sehari, ia akan sibuk bermain dan menjalani aktivitasnya bersama teman-temannya. Tetapi percayalah, saat ia bersiap untuk tidur, Anda selalu terbersit di dalam benaknya. (Dan percayalah, mereka suka senyum-senyum sendiri saat membayangkan betapa cantiknya Anda hari ini)

6. “Kamu lagi ngapain?” atau “Sudah makan belum?” adalah kalimat yang paling sering diucapkan pria saat di telepon. (Mereka memang bukan makhluk yang pandai berbasa-basi, tetapi mereka sungguh ingin tahu semua hal detail soal Anda)

7. Jika seorang pria benar-benar mencintai Anda, ia akan menerima Anda apa adanya. Tak peduli Anda gemuk, hitam atau berjerawat. (Mereka mungkin akan memberi saran pada Anda untuk diet saat Anda merasa gemuk, tetapi mereka tulus mencintai Anda)

8. Pria sangat tergila-gila saat melihat senyuman Anda. (Untuk itu jangan memelihara cemberut di wajah Anda, tersenyum dan buatlah ia semakin terpesona)

9. Pria akan melakukan apa saja untuk meraih perhatian Anda. (Termasuk memamerkan kisahnya dengan sang mantan, walau terkadang hal ini tak perlu diceritakannya pada Anda)

10. Pria tak suka jika Anda bercerita soal mantannya. (Walau kadang ia suka pamer soal mantannya kepada Anda, tapi ia sangat cemburu jika ia mendengar cerita soal mantan Anda)

11. Jika pria ingin bertemu dengan orang tua Anda, jangan ragu dan malu. Ia serius dengan Anda lho!

12. Pria ingin selalu berbagi semua hal dengan Anda, namun terkadang ia tak bisa mengungkapkan semua hal dengan baik. (Untuk itu, jangan paksa dirinya bercerita jika memang ia belum siap untuk bercerita)

13. Sesekali, pria menangis. (Semua bayi, pria maupun wanita menangis, dan pria dewasa juga memiliki rasa sedih, saat mereka kecewa dan sedih, mereka pun bisa menangis seperti Anda. Berikan pelukan dan dukungan padanya, karena Anda ada untuknya)

14. Jangan berusaha membuat pria marah, karena mereka adalah makhluk temperamen yang mudah marah.

15. Pria adalah makhluk simple, mereka bukan tipikal yang selalu berharap dan berandai-andai.

16. Pria akan mencoba mendapatkan hati wanita yang memutuskannya, sebelum akhirnya mereka berusaha melupakannya. (Inilah yang membuat mereka getol menelepon Anda setelah habis putus, dan kemudian akhirnya menyerah karena Anda memberikan respon yang negatif)

17. Saat Anda membuat seorang pria jatuh cinta, selamanya ia tak akan pernah bisa melupakannya. (Untuk itu bisa dibilang pria lebih rapuh dan sulit melupakan ketimbang wanita)

18. Jangan pernah berkata padanya, “Mmhhh… ah tidak lupakan saja” karena hal ini akan membuat ia bertanya-tanya dan bahkan curiga pada Anda. (Seperti halnya wanita, mereka juga makhluk yang sensitif dan ingin tahu)

19. Pria tak akan pernah bisa tidur, jika perlahan Anda mengusap punggungnya. Dan membelai lembut kepalanya. (Percayalah, jika Anda melakukan ini pada kekasih Anda, maka ia akan terus menerus merindukan Anda)

20. Pria selalu memiliki cara untuk memuji Anda (baca: merayu Anda)

21. Jika pria ragu-ragu dan terlihat berpikir keras saat Anda menyatakan pendapat atau meminta mereka melakukan sesuatu, artinya mereka tidak mau melakukannya. (Kebanyakan pria akan berbohong dan melakukan hal yang tak ingin ia lakukan untuk wanita yang ia cintai. Tapi percayalah, mereka sangat menderita dan merasa terkekang)

22. Jika Anda berkata tidak, yang ada di dalam pikiran pria adalah “Akan aku coba lagi” (Masih ingat kan saat ia meminta Anda menjadi kekasihnya?)

23. Anda tak akan pernah bisa membuat pria mengerti dalam sekali berbicara saja. Mereka makhluk yang cerdas, tetapi terkadang sulit bagi mereka untuk mengerti Anda. (Begitulah pria menyebut wanita sebagai makhluk yang sulit dimengerti)

24. Pria benci gay! (Bukan bermaksud diskriminasi atau jahat, tetapi terkadang mereka tak habis pikir, mengapa seseorang bisa menyukai sesama jenisnya. Dan terkadang mereka malah takut dan cenderung menutup pertemanan dengan mereka yang berhubungan dengan sesama jenis)

25. Pria sangat menyayangi ibunya.

26. Pria akan menyisihkan sebagian uangnya hanya untuk membeli hadiah kecil untuk Anda.

27. Pria sering berpikir tentang wanita yang mungkin menyukai mereka (termasuk si centil yang sering kali membuat Anda jengkel dengan SMS-SMS genitnya), tetapi bukan berarti mereka menyukai wanita itu lho.

28. Anda tak akan pernah bisa mengerti pria, kecuali Anda menyediakan waktu untuk mendengar keluh kesah mereka dan bukan melulu bercerita tentang diri Anda.

29. Jika seorang pria dengan sungguh-sungguh mengatakan, Anda adalah satu-satunya orang yang dicintainya, percayalah, perkataannya tulus dari dalam hati.

30. Bukan pria saja yang gemar bergosip, di antara teman prianya, mereka juga seringkali bergosip.

31. Wanita, adalah kelemahan setiap pria. (Mereka tak akan tahan melihat air mata jatuh dari mata Anda. Mereka juga tak suka melihat Anda bersedih)

32. Tak seperti wanita, pria lebih jujur dan terbuka tentang diri mereka. Mereka lebih menerima kekurangan apa adanya.

33. Boleh saja membuat pria penasaran pada Anda, tetapi jika digantung terlalu lama, mereka juga bisa bosan dan jenuh lho.

34. Percaya atau tidak, pria adalah juri yang adil dan baik.

35. Walau terkadang mereka berkesan jorok, tetapi pada dasarnya pria suka kebersihan, aroma wangi, dan keindahan.

36. Pria lebih suka pada wanita yang menghargai dirinya apa adanya.

37. Pria mencintai seorang wanita yang bisa menjadi sahabat, sekaligus kekasih baginya.

38. Jika ada seorang pria yang menceritakan masalahnya, Anda cukup mendengarkannya. Jangan beri nasehat atau menyalahkan dirinya.

39. Jika ada seorang pria menyukai Anda, lihat lebih jauh ke dalam matanya. (Mata adalah jendela hati, dan ia tak pernah berbohong)

40. Pria selalu memiliki cara untuk menghindarkan Anda dari pria lain. (Salah satunya dengan menolak diajak jalan ke mall)

41. Pria lebih menyukai wanita yang cerdas, ketimbang wanita yang hanya tahu soal make up dan rok mini.

42. Pria adalah sosok yang sok tahu, mereka malu bertanya kepada wanita apa yang diinginkan. Alhasil, tebakan mereka seringkali meleset.

43. Ketika pria menginginkan sesuatu, mereka akan membayangkannya. Tetapi mereka tak mau terlibat terlalu jauh. Mereka lebih cenderung memendam dalam-dalam keinginan mereka jika tahu keinginan itu sulit terwujud.

44. Pria adalah makhluk yang payah dalam soal rahasia. Mereka hampir tak bisa menyimpan rahasia dengan baik.

45. Terkadang, pria terlalu banyak berpikir negatif ketimbang positif.

46. Fantasi pria soal wanita adalah satu-satunya fantasi yang tak mungkin dibatasi. (Sekalipun mereka telah memiliki pasangan dan keluarga)

47. Tinggi badan mungkin bukan masalah yang terlalu penting bagi pria, tetapi mereka cukup peduli pada berat badan (wanita khususnya, termasuk Anda)

48. Jika pria mulai serius dengan hubungannya, maka mereka akan menjadi makhluk yang super posesif. (Inilah mengapa ia selalu berusaha menjemput dan mengantar Anda, serta selalu mengecek inbox message di dalam handphone Anda)

49. Jika Anda tahu bagaimana menaklukkan pria Anda, mereka tak akan pernah bisa jauh dari Anda.

50. Bagi pria, melupakan seseorang membutuhkan waktu yang lebih lama dari seumur hidup.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Orang Tua "Sederhana" yang selalu kubanggakan

Assalam'mualaikum warrahmatullahi wabarakatuh..

Mamak, Bapak, apa kabarnya di Tembilahan???
Semoga selalu sehat yaa,
Rinduuuu sekali rasanyaaa, saking tak terbendungnya rasa rindu ini tadi pas baca artikel tentang orang tua Aku jadi meneteskan air mataa :'(

Aku rindu suasana rumah kita, rumah kita yang sederhana dan selalu hangat penuh cinta. Rindu bercerita dengan Bapak sambil nonton tipi dan makan cemilan yang dibuatkan Mamak. Rindu masakan Mamak yang enak dan selalu istimewa.

Ibuku (Mamak) adalah sosok wanita sederhana yang bahkan tak kenal sosial media. Mamak tak punya handphone. Pernah suatu  hari dibelikan handphone oleh Bapak. Tapi Mamak tidak tertarik menggunakannya, dengan alasan tak ada waktu untuk belajar mengutak atik hape.
Mamak selalu bilang "Mamak tak butuh hape, tak ada waktu untuk main hape, kerjaan rumah sudah banyak, jangan nambah2 kerjaan Mamak. Kalau mau nelpon kan bisa telpon ke Bapak" Hehehe

Jadi sampai sekarang jangan heran kalau liat di phone book hape aku gak ada contact Mamak  atau gak pernah baca sms dari Mamak di hapeku. :')
Mamak sebenarnya tidak terlalu suka bicara di telpon, itu juga yang selalu jadi alasan kuatnya menolak saat kami mencoba membelikannya handphone baru.

Tapi semenjak aku hijrah ke Pekanbaru dan jadi anak kos-kosan, Aku termasuk anak yang rutin bahkan sering sekali telponan sama orang tua. Teman-teman yang pernah se kos dengan ku pasti tau, karena mereka pasti sering melihatku telpon-telponan dengan orang tuaku kapan aja, dimana aja. Kadang mereka heran dan tertawa mendengar logatku saat bercerita ditelpon dengan orang tuaku. Hihihii

Aku jadi salah satu alasan Mamak untuk berbicara lebih banyak di telpon. Walaupun untuk menelpon Mamak aku kadang kesulitan, soalnya kadang di jam kerja Bapak masih di kantor, jadi kalau mau nelpon Mamak harus nunggu Bapak pulang kerja dulu. Untungnya sekarang keponakan ku sudah besar, dan dia sudah bisa berkomunikasi lewat handphone. Jadi hape Mamak sudah dipindahtangankan ke keponakan. Aku jadi lebih gampang untuk berkominikasi, kalau tak bisa menelpon Bapak aku telpon Kakak, atau keponakanku, untuk berbicara sama Mamak. Ribet juga sih dikit, hakhak

Sering sekali terjadi, aku nelpon cuma untuk nelpon "Mamak Mana?"
dialognya  seperti ini saat aku menelpon Bapak
Aku: "Halo Pak, lagi dimana?"
Bapak : "Bapak lagi di jalan, masih di kantor"
Aku : "Mamak mana Pak?"
Bapak : "Mamak di rumah"
Aku : Oh iyalah Pak, nanti ajalah telponnya"
Tak ada balasan dari Bapak, Tutt..Tutt telponnya langsung ditutup..

*saat nelpon Kakak
Aku : "Halo Kak, awak lagi ngape?"
Kakak : "Ni lagi nyucii, ngape Ka?"
Aku : "Oh, Mamak mana Kak?"
Kakak : "Mamak lagi ke Mesjid pegi pengajian"
Aku : "heek, yalah, nanti aja kami telpon kalau Mamak dah balek ke rumah"
Kakak : "Iyalah"
Tutt..tutt.. telpon langsung ditutup.

Kalau nelpon ponakan percuma, dia sekolah dan sering pergi main sama temannya, jadinya gak bawa hape. Lah sama aja kan, Hapenya cuma buat dia sms pas minta jemput pulang sekolah atau main game snake. >,<
Jadinya gak guna kalau mau nelpon Mamak lewat dia. Hahaha

Mamak cuma bisa mengoperasikan handpone jadul, cuma tau tombol untuk mengangkat dan mematikan telpon. Selebihnya Mamak tak mau mencari tau apa-apa tentang handphone. Beda sekali sama anaknya ini yang keranjingan gadget. hehehehe

Ini kenapa jadi malah cerita panjang lebar masalah hape coba?? bukan, bukan in yang tadi mau di tulis.
Aku mau ceritakan kerinduan aku sama Mamak dan Bapak.

Sekarang semenjak kerja, jadwal rutin telponannya diganti setiap abis magrib. Sebisanya aku sempatkan menelpon mereka untuk sekedar nanya "Mamak lagi apa? hari ini Mamak masak apa?"
walaupun hampir dipastikan topik pembicaraan kami seputar hal yang itu-itu saja, sekalipun  aku tak pernah bosan bercerita dengannya. Sekedar memberi tahu keadaanku dan memastikan orang tuaku sehat dan baik-baik saja di sana.

Tidak semua kegalauanku ku ceritakan pada Orang Tuaku. Tentang kegalauan kuliah, kerja dan soal cinta tak semua kubagikan kepada mereka. Bukan karena aku tak dekat dengan mereka, Aku hanya tak ingin mereka mengkhawatirkan keberadaanku di sini. Tapi saat aku ragu dan butuh dukungan, orang tualah yang selalu menguatkan aku.
_________________________________________________________________________________

Pernah suatu hari, Aku Kecelakaan. Tanggal 31 Desember, di hari terakhir tahun 2014. Aku jadi korban tabrak lari saat pulang kerja di Jalan Sudirman. Aku shock, terduduk ditimpa motor varioku yang besar. Buru-buru ku raba kepalaku, Aku sedikit lega, helmku masih ada, artinya kepalaku tak apa-apa. Aku lupa mobil yang menabrak (Entah Rush atau Terios) yang aku ingat warna mobilnya silver plat nomornya BM 1143 NE. Ada beberapa tukang parkir dan Bapak-Bapak yang menolong memarkirkan motorku. Mereka juga menolong aku menyebrang jalan untuk melaporkan kejadian itu ke polisi. Oya, pas jatuh itu juga ada polisi yang melihat dan "Katanya" mau mengejar mobil yang menabrakku. Tapi saat aku melapor ke pos polisi di depan tempatku jatuh, Aku langsung kecewaa. Laporanku hanya dicatat dalam buku besar dihalaman belakangnya. Mereka bahkan tidak menanyakan identitasku, jadi bagaimana aku percaya mereka serius memproses laporanku??? halaaaahhhhhh....
Karena kecewa aku langsung buru-buru pulang, dengan kaki berdarah bekas luka dan berjalan terpincang-pincang. Paha sebelah kiriku sakit, akibat tertimpa motor. Celana ku sobek, lutut berdarah dua-duanya. Kacau sekali keadaanku saat itu. Kalau pacar ku lihat, aku pasti maluuu.. Huhuhuuu
Sepanjang jalan pulang, aku nangis sesegukan. Untungnya pakai helm fullface jadi gak ada yang tau waktu itu aku nangis. Bukan karena sakit, tapi karena aku sedih sekali, saat seperti ini tak ada keluarga tempatku mengadu. Terasa sekali sedihnya tinggal di sini sendiri. Pas sampai kos-kosan aku langsung terbaring di kasur, masih nangis sesegukan. Baru terasa sakitnya luka bekas ditabrak dari belakang. Aku sempat ragu memberi kabar ke orang tuaku. Aku takut mereka sedih, toh mereka juga jauh, tak bisa menolongku di sini. Tapi sebagai anak bungsu yang manja tetap aja sisi egois itu ada. Ku beritahu orang tua ku.

Aku : "Hallo Mak" *dengan suara serak abis nangis
Kebetulan yang ngangkat telpon Mamak
Mamak : "Iya Ka, dah balek kerja ya?" *Suara Mamak renyah di telpon
Aku : "Iya Mak, udah. Tadi pas balek kerja Rika ditabrak mobil Mak, mobilnya langsung lari."
Mamak : "Astagfirullahhhh.... Ngape sampai ditabrak Ka?" *nada suara Mamak langsung berubah lemas
Aku : "Tak tau juga Mak, tadi pas di jalan tiba-tiba ditabrak dari belakang"
Mamak : "Terus sekarang macam mana? Luka ya? Rika dimana?"
Aku : "Ini udah di kos Mak, Tak papa lah Mak, lecet aja sikit, lutut luka, tapi tak papa, motor juga amanlah"
Mamak : "Iyalah kalau gitu istirahat aja ya, Nanti minta teman antarkan ke apotik ya nanti beli obat, jangan lupa juga bawa ke tukang urut, takutnya tekilir nanti tambah sakit."
Masih banyak lagi pesan Mamak, cuma sebagian itu yang ku ingat.
Buru-buru ku akhiri pembicaraan.
Aku : "Iya Mak, Rika tak apa-apa. Ini mau istirahat dulu ya, Nanti Ka telpon lagi."
Mamak : "Istirahat ya Ka, baik-baik di sana" *Suara Mamak lirih nahan tangis
Aku tahu Mamak menagis. Beberapa kali aku bilang aku tak apa-apa untuk meyakinkan aku baik-baik aja. Tapi tetap aja naluri orang tua tak bisa berbohong. Setelah aku tutup telpon, Abang ku langsung menelpon dan memastikan keadaanku. Saking paniknya adek satu-satunya ini kenapa-napa Abang bilang mau langsung berangkat ke Pekanbaru. Karena Mamak Bapak khawatir tak ada yang mengurusku.
Malamnya mereka (Bapak, Mamak, Abang, Kakak, Keponakan) langsung berangkat ke Pekanbaru.

Aku tau mereka sangat menyayangiku, sebab itu aku tak ingin mereka tau kesedihanku. Cukuplah hal-hal membahagiakan yang akan ku ceritakan kepada mereka.

Tu kan malah jadi curhat,
kepanjangan. -__-
__________________________________________________________________________________

Masakan Mamak selalu sukses membuat aku rindu. Beliau ahli memasak makanan kesuakaanku, *pastinyaaa, semua Ibu juga gitu. :) Aku suka soto ayam, ikan teri keripik ubi samba lado, gulai asam pedas ikan senangin, sambal goreng udang galah, kepiting masak kecap, sambal goreng hati 3T (telur puyuh, tahu, tempe) dan telur ceplok pake irisan bawang buatan Mamak. aaaaakkkkkk *IlerNetess

Dulu aku jarang sekali memuji masakannya, bahkan aku terlalu pemilih soal makanan, lebih sering jajan di luar dari pada makan masakan yang sudah susah payah mamak buatkan untukku. Tapi itu dulu. Sekarang setiap ada kesempatan, aku selalu minta Mamak kirim masakan buatannya untukku. Hihiii *AnakKosPerbaikanGizi

Aku tau, sekarang waktuku tak terlalu banyak dihabiskan bersama mereka. Aku hanya tak ingin menyianiyakan waktu yang tak terbeli ini, Karena aku tak tau sampai kapan aku masih bisa mendengar suara mereka dan menghabiskan waktu bersama mereka di sana.

Mamak Bapak sehat sehat ya,
Aku selalu berusaha membahagiakan kalian, bekerja untuk bisa memberikan yang terbaik buat kalian, semoga rejekiku diberkahi, supaya nanti aku bisa lebih sering membawa Mamak dan Bapak ke sini.

Karena di dunia tak ada yang lebih berharga dari orang tua dan keluarga, kalau gak ada mereka, kita pun tak akan ada di dunia. Aku bangga lahir ke dunia sebagai anak Bapak dan Mamak. Aku Sayang mereka karena Allah Ta'ala.

Dari Anak Bungsu yang manja tapi selalu tegar tinggal jauh di rantau sendirian, sebab Aku punya kalian dan tak pernah merasa kesepian. Aku Rinduuuuuu..... Nduuuuu..... Duuuuuu *suaranya bergema..

Wassalam'mualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Maretnya Kitaa ~

Ooo Haii,
Belakangan jadi jarang ngeblog karena belum sempat nyuri-nyuri kesempatan disela kesibukan.
Sok sibuk kan aku? iyaaa... Hahaha Kayak iya aja, :p

Ee tapi hari ini mau cerita, tadi bangun tidurnya agak telat, karena tadi malam begadang abis kasi kejutan buat si Eta. Sengaja nunggu tepat jam 01.00 malam, karena kalau jam 00.00 udah terlalu mainstream kasi kejutan ulang taun. Jadi setelah sesi futu-futu dan makan kue tengah malam baru bisa tidur jam 02.00 dini hari. Sempat waswas juga takut gak kebangun pagi, bisa gawat kalo telat ngantor hari ini.

Ternyata bener, baru kebangun pas jam 7 kurang 5 menit. Langsung buru-buru lari ke kemar mandi sambil nyadarkan diri. Abis mandi e jadi kesel liat baju yang kemarin di laundry kena lunturan bayclin :'(
retak hati Adek Bang, baru juga bajunya dipake dua kali. Karena kesal, sebelum berangkat ke kantor sempatkan singgah buat komplain ke Abang Laundry, pas sampe situ malah si Abang Laundry kagak ada. fffftttttt, lagi, lagi, kzl. Yaudah berangkat aja ke kantor, pas sampai parkiran ketemu si Kakak Judes yang jagain parkiran. Dia langsung buru-buru bilang "Besok jangan parkir di sini lagi ya, Say" Dheegggg. Mukanya judes banget. Akhir-akhir ini pas pulang kantor emang jarang banget ketemu dia, pas pulang mau bayar, dianya udah pulang duluan. Yaudah akunya bayar sama yang kebetulan jaga aja. Lah makin kezel jadinya, mana baju kena lunturan bayclin, ini pula Kakak judes pakai komplain.
Tapi ini kenapa ceritanya ngawur gak penting gini sih?
Iya maklumin aja ya, cewe emang suka curhat. Biar ilang aja gitu keselnya. Gak ada maksud apa-apa. Ah udah deh. Fokus aja, jangan sampai lupa tadi mau nulis apa. -___-

Oya, gak berasa udah sampai dipenghujung bulan maret aja. Siapa bilang gak berasa?? Berasa banget laah yaaa. Haha

Jadi kemarin kita baru ngelewatin tanggal 8. Rasanya nyampur aduk, bahagia karena udah bisa melewati semuanya sama-sama. Tapi karena Dia gak terlalu suka kejutan, jadinya kita gak mau buat perayaan. Aku sih kalau lagi bahagia bawaannya pengan makan-makan aja, haha. Hari itu sempat masak makanan yang aku suka, terus sempat kirim juga buat Dia. Biar bisa ngerasain, masakannya penuh cinta. Halaaahhhh...


Panggilan Sayang katanya

Eight


Sorenya sempat ketjan double date gitu sama Yetra dan Rian. Jadi, selain hobi makan, kami tu hobi banget nonton film. Setiap bulan, selalu nyisihkan waktu buat nonton film kesukaan. Biasanya nonton film action, sempat beberapa kali nonton film romantis, komedi, pulang-pulang abis diejekin. Besoknya setiap kali mau nonton, dari rumah Dia udah kasi warning, jangan sampai salah pilih tontonan.




Special Cake from CA Chocolate

Hari ini sebelum bulan maretnya berakhir, cuma mau bilang,
"Happy Anniversary & Happy 24 Birthday Sayang"
Semua do'a terbaik untukmu ku aminkan, semoga kamu jadi pribadi yang lebih baik, lebih taat ibadah, dan semua cita-cita dan harapankanmu dapat diwujudkan jadi kenyataan. Selalu sayang keluarga. Tetap semangat kerja, biar bisa terus membahagiakan orang tua, adikmu dan aku. Dan semoga kita tetap saling menjaga, bisa terus berjalan beriringan, berjuang bersama untuk bisa sampai ke tujuan. Amiiin ya Allah O:)

Ini foto pertama di fotoin Yetra masih malu-malu

Aiih sedaap
Fotonya silauu :p

Terima Kasih sudah menjadi partner nonton film, makan-makan, yang selalu kuat ngadapin tingkah aku pas pms yang kadang nyebelin. Terima kasih suka nyisain bawang goreng di makanan kamu buat aku, selalu ngasih aku suapan pertama pas makan es krim, suka nyisain gigitan terakhir makanan kamu buat aku. Selalu sempatkan kasi ucapan selamat tidur setiap malam. Sabar ngadapin aku yang suka lelet, suka lupa cas handphone dan sering ketinggalan dompet. Semoga Kamu masih punya banyak stok sabar dan gak pernah berenti jadi partner terbaik buat aku, yang selalu ngertiin semua kebiasaan aku.
Jangan khawatir Sayang, aku akan selalu berproses untuk jadi lebih baik dan menghilangkan kebiasaan buruk aku yang kadang-kadang ganggu. Aku akan selalu ada dan akan terus membahagiakan kamu sebisaku.

Welfie

Maafkan kami yang dimana aja numpang welfie

Satu

Dua

Tiga

I love you to the moon & back.





  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Hari Ke-2 "Untukmu yang Hari Ini Wisuda" #30HariMenulisSuratCinta

Kring! Pos! Pos!

Haiii..
Aku dengar hari ini kamu diwisuda ya???
Tadi ku lihat fotomu memakai toga,
Seperti biasa, kamu tampil cantik mempesona diapit orang tuamu, dan ku lihat juga tanganmu menggandeng lelaki yang telah resmi jadi suamimu.

Aku bisa merasakan kebahagiaan yang terpancar dari sorot mata dan senyummu, akhirnya perjuanganmu menempuh pendidikan magister hukum selama 2,5 tahun ini selesai sudah. Kini kamu sudah resmi menambah lagi gelar dibelakang namamu. Sungguh akupun turut berbahagia atas pencapaian dalam hidupmu.

Setelah kamu menikah, kita memang jarang sekali bertemu, karena kesibukanmu mengurus rumah tangga baru bersama suamimu. Kamu tau?? Aku rindu sekali denganmu dan teman-teman kita. Rindu berkumpul bersama seperti dulu, tapi memang kini hal itu sudah sulit kita lakukan, selain berjauhan, kita pun sudah tenggelam dengan kesibukan masing-masing. Kita yang sekarang sudah berbeda, tak bisa lagi punya banyak waktu bersama.

Oya, aku dengar katanya kamu sudah muali mual-mual ya??? waaaww, pasti kamu sedang sangat berbahagia sekali. Jaga diri dan kesehatanmu ya, ingat tak hanya kesehatamu, tapi juga kesehatan "Dia" yang nanti akan menghuni rahimmu selama 9 bulan kedepan. Jangan malas makan lagi, jangan takut gendut, Aku tau kamu sangat peduli penampilan, pokoknya porgram dietnya harus ditiadakan, jangan khawatir kalau berat badan bertambah, karena kamu selalu cantik apa adanya.

Selamat ya sayang, peranmu sebagai perempuan hampir sempurna, selamat menantikan kehadirannya di dunia dan menjalani hari-hari sebagai istri sepenuhnya, selamat juga karena hari ini telah resmi diwisuda. Semoga kamu dan keluargamu selalu dalam lindunganNya, selalu berbahagia dimanapun berada. Maafkan aku yang tak sempat hadir dihari bahagiamu, karena aku harus menyelesaikan beberapa pekerjaanku yang tertunda. :(

Untuk Sahabat kecil, saudara, sekaligus keponakanku Winda Adinda, SH, MH.

Dariku yang sangat menayangimu ~ Rika Si Gugel Eaaa

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments

Hari Ke-1 "Selamat Hari Jadi Keluarga Besarku" #30HariMenulisSuratCinta

Hari ini hari pertama aku menulis surat cinta, dan ini tulisan pertamaku di bulan januari 2015.
Karena hari ini cukup special, makanya surat ini kutujukan untuk keluarga besarku.

Januari adalah bulan penuh cinta di keluarga besarku, karena di bulan januari semua anggota keluarga ku merayakan hari jadi pernikahannya.

      Pertama ingin ku ucapkan Selamat Hari Jadi Pernikahan yang ke 33 tahun untuk Bapak dan Mamakku, tepat tanggal 2 januari 2015 kemarin. Orang Tua yang sangat kami (Aku, Kak Nana, dan Bg Wahyu) cintai. Kalian yang membuat kami hadir di dunia ini, yang telah mengarungi bahtera rumah tangga bersama. Pastinya tidak mudah untuk kalian melaluinya selama ini, sudah banyak sekali cobaan dan rintangan yang kalian hadapi. Hanya untaian rasa syukur yang patut aku ucapkan kepada Allah, sampai hari ini keluarga kita dalam keharmonisan. Banyak sekali suka duka yang telah dilalui bersama. Walaupun terpaut perbedaan usia 10 tahun, Bapak dan Mamak selalu hidup rukun, tak pernah sekalipun aku lihat Bapak dan Mamak bertengkar dihadapan kami anak-anaknya.

The Reason I Live












Happy Anniversary Mamak Bapak
        Bapak dan Mamak yang selalu mengajarkan kami untuk saling berkasih sayang diantara saudara, yang mengajarkan kami arti kesetian, dan Aku tahu kadang Mamak pun bisa juga cemburu. Mamak adalah perempuan yang sangat menghormati suaminya, dengan sapaan "Kak" yang akrab di telingaku,  melayani semua keperluan Bapak dengan sangat baik. Setiap hari selalu menyiapkan makanan, menemani Bapak makan dan selalu siaga menjaga saat Bapak sakit. Saling menjaga cinta dan tetap perhatian walaupun sedang berjauhan.

Keep Romantic Mamak dan Bapak
I Love You, Mak Pak


      Selamat hari pernihakan juga  untuk Abangku yang ke 7 tahun tepat tanggal 5 januari. Dan untuk Kakaku, selamat hari pernikahan yang ke 2 tahun tanggal 13 januari kemarin. Semoga keluarga besar kita selalu dilimpahkan banyak keberkahan. Selalu berdampingan, bahagia dan tetap rukun. Seperti nasehat Bapak dan Mamak untuk kami, "Bersikap baiklah kepada pasangan, dampingi selalu apapun keadaannya, baik sehat maupun sakit, kaya ataupun kekurangan, senang ataupun sedih, jangan pernah biarkan dia sendirian, dan setialah kepadanya apapun yang terjadi". Tidak dipungkiri, akupun begitu mendambakan pernikahan seperti Bapak dan Mamak suatu hari nanti, yang sangat menjunjung tinggi kesetiaan. Terima kasih telah menjadi orang tua terbaik yang selalu menghadirkan cinta dan kasih sayang berlimpah sehingga membuat kami merasa utuh.

Ya Allah berikanlah Bapak dan Mamak kesehatan selalu, agar mereka bisa melalui tahun-tahun pernikahan berikutnya dengan cinta yang tetap sama, bahagiakan mereka dan jadikan keluarga besar kami sakinnah mawwaddah warohmah.

Ammiin ya Allah.

Happy Family,
Happily ever after.



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Comments